Desain Rumah Minimalis Masih Menjadi Tren

Desain Rumah Minimalis Masih Menjadi Tren

Dunia Desain arsitektur perumahan terus berkembang dan hal tersebut terus berubah seiring dengan selera masyrakat banyak ataupun tren desain rumah yang sedang mendunia. banyak alasan mengapa masyrakat seleranya berubah-ubah, mulia dari segi seni, harga, serta lahan yang tersedia dan masih banyak alasan lagi. oleh karena itu  Para pengembang menilai apabila mereka mengikuti tren maka mereka akan menguntungkan. Sebab,  masyarakat yang nantinya kan menjadi konsumen tersebut akan memilih desain rumah yang terbaru.

Desain rumah minimalis menjadi tren karena memberikan berbagai keuntungan kepada pengembang maupun penghuni rumah. “Rumah minimalis cenderung lebih simpel dibandingkan desain Mediteranian,” sebutnya. Rumah berdesain minimalis menekankan bentuk desain yang lugas, polos, sederhana, tidak rumit, kompak, dan efisiensi ruang. Kesan minimalis hanya bagian esensial fungsi rumah yang tetap dipertahankan.

Hal yang membuat desain rumah minimalis masih jadi pilihan dibandingkan desain rumah lainnya adalah Kreativitas dan inovasi .  Karena Kreativitas dan inovasi perkembangan teknologi itulah yang membuat gaya rumah minimalis akan terus berkembang lebih kompak, trendi, dan praktis dibandingkan dengan desain rumah lainnya. Selain itu gaya minimalis tetap menjadi pilihan favorit simbol baru masyarakat urban.

Contoh konsumen yang biasanya yang menyukai desain rumah minimalis ini adalah Sebagian besar pasangan muda. mereka  lebih menyukai rumah jenis ini karena perawatannya lebih mudah. Rumah desain minimalis juga terlihat lebih luas dibandingkan desain lain. Pasalnya, rumah dengan desain seperti ini tidak banyak memiliki pembatas ruangan. Karena itu,penghuni rumah dapat lebih mudah pindah ke ruangan lain.

alasan lain mengapa desain rumah minimalis menjadi trend di kalangan masyarakat adalah dikarenakan desain Rumah jenis ini juga lebih sehat dibandingkan desain lain karena dapat menyerap sinar matahari lebih banyak. dan itu sangat disukai oleh konsumen yang menyukai hidup sehat. Desain minimalis yang dikembangkan pengembang pada saat ini bukanlah desain murni minimalis seperti kebanyakan desain rumah di luar negeri. apalagi mulai sekarang  Para pengembang di Indonesia telah memadukan dengan desain asli Indonesia, yakni desain tropis. Pengembang tampaknya benar-benar teliti dalam menentukan desain minimalis yang dipergunakan. dan hal tersebut digunakan sebagai salah satu daya tarik bagi konsumen.
Akan tetapi dalam perkembangannya, desain minimalis pada saat ini sudah melenceng dari konsep awal. Dimana konsep minimalis yang sekarang yang seharusnya meminimalkan jumlah ruangan malah menjadi eksklusif dan cenderung lebih mahal dibandingkan rumah dengan desain biasa. dan itu melenceng dari konsep dasar rumah minimalis.   Yang utama adalah memberikan tidak saja kenyamanan, juga kepuasan.Secara umum, papar Kemas, bisa disebutkan beberapa keuntungan membangun rumah dengan desain minimalis. Keuntungan itu, antara lain, rumah minimalis memiliki fisik yang kelihatan lebih rapi, presisi, dan bersih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *